Header Ads

Penyebab dan Cara mengatasi Rabun Jauh

Penyebab dan Cara mengatasi Mata Minus - Banyak sekarang anak muda yang mengalami mata minus atau rabun jauh dikarenakan kebiasaan yang kurang baik salah satunya selalu melihat monitor tanpa henti. maka dari itu saya akan menjelaskan tentang mata minus yang mungkin bermanfaat bagi kalian yang memiliki gejala mata minus. Mari kita simak artikel ini dengan seksama dibawah ini.
Pengertian Dan Cara Mengatasi Rabun Jauh

Pengertian Rabun Jauh

Mata minus atau biasa disebut dengan rabun jauh adalah kondisi mata yang menyebabkan objek yang dekat terlihat jelas akan tetapi benda yang jauh akan terlihat kabur atau tidak jelas. Kondisi ini juga disebut dengan istilah Miopia.
Tingkat keparahan rabun jauh atau mata minus sangatlah beragam dan berbeda - beda pada tiap penderita. Pengidap rabun jauh ringan pada umumnya tidak membutuhkan penanganan khusus. Sedangkan rabun jauh yang sudah tergolong parah akan mempengaruhi kemampuan melihat pengidapnya sehingga harus ditangani dengan seksama dan hati - hati.

Penyebab dan Faktor Pemicu Rabun Jauh

Pada kondisi normal, kornea atau lensa mata memiliki bentuk dan permukaan yang mulus sehingga bias cahaya yang masuk bisa tepusat pada retina. Tetapi lain halnya dengan pengidap rabun jauh.
Kerusakan refraktif pada mata adalah penyebab utama rabun jauh. Kondisi ini terjadi jika cahaya yang masuk ke mata justru terfokus di depan retina dan bukan tepat pada retina. Inilah yang menyebabkan pandangan menjadi kabur.
Penyebab dibalik kerusakan tersebut belum diketahui secara pasti. Para pakar menduga kondisi ini dapat dipicu oleh dua faktor utama yaitu keturunan dan pengaruh lingkungan.
Anak - anak dengan orang tua yang mengidap rabun jauh memiliki resiko sekitar 30 persen lebih tinggi memiliki kondisi yang sama. Pengaruh dari lingkungan juga berperan penting, misalnya terlalu sering membaca, menonton televisi atau menggunakan komputer terlalu dekat dan terlalu lama.

Cara Mengatasi Rabun Jauh

Penanganan rabun jauh dilakukan untuk membantu agar cahaya bisa terfokus pada retina. Jenis penanganannya pun beragam tergantung pada usia yang memiliki penyakit rabun jauh, tingkat keparahan rabun jauh serta kondisi orang tersebut. Dibawah ini adalah beberapa cara untuk mengatasi rabun jauh.
  • Cara Pertama

Cobalah melepas kacamata jika kalian menggunakan kacamata jika dirasa kurang diperlukan, seperti saat berada diruangan yang sempit dan tidak sedang benerja tentunya. Kalian dapat melakukan hal ini jika masih bisa melihat dengan jelas walaupun tanpa memakai kacamata.
  • Cara Kedua

Kalian dapat melatih mata untuk melihat suatu benda atau objek yang jauh dan benda atau objek bergerak tanpa menggunakan kacamata. Misalnya benda yang jauh yaitu melihat pemandangan sawah, bukit dikarenakan tempat - tempat tersebut memiliki sudut pandang yang jauh. Sedangkan benda bergerak misalnya mengamati orang - orang yang berjalan, motor atau mobil yang bergerak disekitar kalian
  • Cara Ketiga

Mata minus atau rabun jauh juga dapat disembuhkan dengan daun sirih, caranya sangat mudah. Kita hanya perlu 2 lembar daun sirih, kemudian cuci bersih daun sirih tersebut dan tempel dimata kalian setiap kali kalian tidur. Lakukan cara ini dengan rutin untuk hasil yang maksimal.
  • Cara Keempat

Disarankan untuk kalian mengkonsumsi makanan yang mengan dung Vitamin A karena Vitamin A mampu mempertajam penglihatan kalian. Makanan yang mengandung Vitamin A diantaranya wortel.








Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.